yufid.com

Jumat, 17 April 2015

doa ketika mendapat kesenangan dan keburukan

Posted by Abu Abdillah Riza Firmansyah On 21.16 No comments
                                                                    Do’a ketika mendapatkan kesenangan dan keburukan

كان النبي صلى الله عليه و سلم إذا أتاه الأمر يسره قال الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات و إذا أتاه الأمر يكرهه قال الحمد لله على كل حال
“Nabi Shallallohu’alaihi wa sallam apabila mendapatkan hal yang menyenangkannya berkata; ‘Segala puji bagi Alloh yang dengan nikmatNya sempurnalah kebaikan-kebaikan”, dan apabila mendapatkan hal yang dibenci beliau berkata; ‘Segala puji bagi Alloh dari segala hal”
[HR. Ibnu As Sunni, Al Hakim, dan dishahihkan oleh Al Albani di dalam Shohihul Jami' 4/201 no.4640]

Do’a ketika mendapatkan kesesangan

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي بِنِعْمَتِهِ تَتِمُّ الصَّالِحَاتُ.
“Segala puji bagi Alloh yang dengan nikmatNya sempurnalah kebaikan-kebaikan”

Do’a ketika mendapatkan hal yang tidak menyenangkan

الْحَمْدُ لِلَّهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ
“Segala puji bagi Alloh dari segala hal”

Penjelasan hadits:

Orang yang meriwayatkan hadits di atas adalah ‘Aisyah

Arti sabda Nabi shallallohu’alaihi wa sallam “dengan nikmatNya” adalah nikmat yang khusus yaitu melihat sesuatu yang menyenangkannya, oleh karenanya beliau bersabda; “dengan nikmatNya sempurnalah kebaikan-kebaikan” yakni segala hal kebaikan yang berkaitan dengan kebaikan dunia dan akhirat.

Arti dari perkataan ‘Aisyah “dan apabila beliau mendapatkan hal yang tidak menyenangkan” dan dibenci bersabda; ‘segala puji bagi Alloh dari segala hal’ yakni ketika senang dan susah, bahagia dan sengsara, kefakiran dan kekayaan, sehat dan sakit, dan seluruh keadaan, perbuatan, dan waktu.

Di dalam hadits tersebut terdapat pelajaran bahwasanya selayaknya seorang hamba memuji kepada Alloh Ta’ala pada setiap keadaan baik senang dan susah. 
[Syarh Hishnul Muslim oleh Majdi bin Abdul Wahhab] 

0 komentar:

Cari Artikel Hidayahsalaf